Senin, 20 Februari 2012
Honda DBL Seri Lampung Penuh Kejutan
BANDAR LAMPUNG - Honda Development Basketball League (DBL) 2012 Lampung Series secara resmi dibuka kemarin (17/2). Antusiasme penonton di Lampung ternyata masih tinggi. Honda DBL masih dirindukan. Tercatat, 4.000 penonton secara bergantian memadati GOR Saburai, Bandar Lampung, tempat digelarnya empat pertandingan di laga perdana. Pembukaan Honda DBL 2012 Lampung Series memang berbeda dibandingkan tahun lalu. Penampilan tim dance J-Box Dancer dari Kota Bandar Lampung menghipnotis ribuan penonton dan undangan yang datang ke GOR berkapasitas 3.000 orang tersebut.
Tak hanya itu, di laga perdana tampil tim basket putra SMAN 2 Bandar Lampung melawan SMA Persada Bandar Lampung. Diluar dugaan, SMAN 2 yang notabene juara bertahan tiga kali berturut-turut, menyerah atas SMA Persada dengan skor 21-23.
Turut hadir dalam opening ceremony perwakilan sponsor yaitu Gunawan Rustandi, branch activation manager PT Astra Honda Motor (AHM); Dimas Gentur Triyogo, marketing manager PT Tunas Dwipa Matra (TDM)- main dealer motor Honda di Lampung;Annisa Ambar, marketing executive Laurier Jakarta; Muhammad Zidny, wakil pimpinan PT KAO Lampung; Budi Sutrioso, supervisor CSC Telkomsel Lampung; serta Vanessa Claudea Flaviana, kepala operasi cabang BCA Bandar Lampung. Kemudian General Manager Radar Lampung Purna Wirawan.
Dari jajaran birokrasi hadir Ketua DPRD Bandar Lampung Budiman A.S. serta Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Bandar Lampung Suwandi. Kemudian dari institusi olahraga seperti KONI Bandar Lampung dan KONI Lampung.
Budiman A.S. yang juga ketua umum Perbasi Bandar Lampung mengaku Honda DBL sudah booming di level nasional. Dia berharap Honda DBL bisa memberi dorongan kepada generasi muda, khususnya pelajar di Bandar Lampung dan Lampung, untuk mencetak prestasi.
"Mudah-mudahan dengan adanya Honda DBL ini bisa memotivasi anak-anak kita untuk mengukir prestasi. Honda DBL adalah kejuaraan yang tertata dengan terorganisasi dengan rapi," paparnya.
Lelaki yang sangat akrab dengan basket itu mengatakan, sangat wajar ketika gelaran Honda DBL di Lampung selalu ramai penonton. Bahkan sampai rela berimpitan di dalam GOR . "Gebrakan Honda DBL memang sangat dinanti," ungkap dia.
Honda DBL 2012 Lampung Series berlangsung hingga 25 Februari mendatang. Seluruh pertandingan akan dilaksanakan di GOR Saburai.
Sementara hari ini, Honda DBL 2012 singgah di Sumatera Utara, dan akan dibuka di GOR Samudera Sport Club, Medan (18/2). Radar Lampung, 18 Februari 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar