Selasa, 24 Juli 2012
Honda Selenggarakan Kompetisi Safety Riding 2012 Regional Lampung
PT. Tunas Dwipa Matra selaku main dealer sepeda motor Honda Lampung menyelenggarakan kompetisi safety riding pada tanggal 21 Juli 2012 untuk seluruh community Honda yang ada di Lampung. Kompetisi ini bertujuan untuk mengasah skill keselamatan berkendara dengan menggunakan sepedamotor serta mencari kandidat terbaik dalam hal safety riding yang nantinya akan mewakili PT. Tunas Dwipa Matra pada ajang kompetisi safety riding tingkat nasional yang akan diselenggarakan oleh PT. Astra Honda Motor pada awal oktober 2012.
Kontes ini merupakan bentuk konsistensi Honda sebagai pelopor safety riding yang selalu mengadakan latihan baik untuk masyarakat umum maupun untuk klub / community Honda di Lampung. Selain pembekalan yang berupa materi dan ketentuan penilaian yang diberikan oleh instruktur, para peserta juga diberikan latihan bebas sesuai ketentuan yang berlaku sebelum menghadapi kompetisi yang telah dijadwalkan. Adapun beberapa hal yang dikonteskan adalah cara pengereman, slalom, dan narrow plank (papan keseimbangan) dengan mengedepankan unsur keselamatan.
Kontes Safety Riding ini diselenggarakan di Lapangan Helikopter Sekolah Polisi Negara (SPN) Kemiling Bandar Lampung. Lapangan Heli SPN dipilih dengan pertimbangan kondisi lapangan yang sangat bagus dan luas serta aman untuk penyelenggaraan kontes safety riding ini, sehingga seluruh peserta dapat memaksimalkan skill yang dimiliki dalam kompetisi. Kompetisi ini dijuarai oleh Bro Erwin Harahap dari HTML (Honda Tiger Miling List), Bro Edi dari CBCL (CB Club Lampung) sebagai juara 2, serta Bro Yogie dari HMPC (Honda Megapro Club Lampung) sebagai Juara 3. Seluruh pemenang mendapatkan hadiah uang tunai dan tiket untuk perjalanan ke Bali untuk juara pertama.
Honda terus membuktikan kepeduliannya terhadap keselamatan pengendara sepeda motor, hal ini dibuktikan dengan adanya pelatihan keselamatan berkendara disekolah-sekolah, instansi, dan klub / community. Selain itu juga, dengan adanya kompetisi safety riding baik regional maupun nasional mengimplikasikan bahwa Honda sangat peduli terhadap keselamatan berkendara tambah Dony Ronaldo Selaku Coordinator HC3 (Honda Customer Care Centre) PT. Tunas Dwipa Matra Lampung.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar