Selasa, 31 Juli 2012
Kopdar Komunitas Honda Lewat Kaskus The Lounge
Setelah sekian lama tidak menggelar event kopi darat (kopdar), akhirnya AHM sukses menggelar kegiatan serupa lewat kerjasama dengan situs forum komunitas maya terbesar dan nomor satu di Indonesia yaitu Kaskus. Bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan, kumpul bareng secara fisik komunitas Honda ini lebih dari sekedang ajang silaturahmi, namun sekaligus sebagai ajang berbagi informasi, ide, serta kreativitas.
Digelar pada Rabu (25/7), Honda bekerja sama dengan Kaskus The Lounge menggelar sebuah event bertajuk “Be a Newbie Entrepreuneur”. Puluhan “agan dan aganwati” yang datang dari berbagai komunitas Honda di forum Kaskus seperti Spacious, Octopus, dan dari akun sosial media Welovehonda Indonesia, turut memeriahkan Kaskus The Lounge edisi Juli tersebut.
Ajang ngabuburit ala komunitas Honda dan Kaskus itu sendiri berlangsung seru dan akrab. Dibuka sekita pukul 17.00, acara dimulai lewat sebuah sharing kecil dengan user/pengguna motor Honda. Menjelang Adzan Maghrib, rangkaian acara Kaskus The Lounge edisi Juli dihentikan sejenak untuk persiapan berbuka puasa. Hidangan berbuka puasa khas Kaskus seperti Cendol, Pizza, dan sebagainya tersedia melimpah untuk dinikmati oleh para komunitas Honda yang datang.
Selepas berbuka puasa acara dilanjutkan dengan diskusi “Be a Newbie Entrepeneur” dengan narasumber Nadiem Makarim (CEO Go-Jek), Arief Munandar (pegiat jualan online), dan Aidil Akbar (Pakar Manajemen Keuangan). Bro Nadiem membuka presentasi dengan menceritakan bagaimana ia merintis usaha uniknya tersebut. Go-Jek sendiri merupakan sebuah usaha unik yang memanfaatkan jasa Ojek sebagai sarana Instant Courier yang dikelola secara profesional. Go-Jek sendiri saat ini sudah memiliki 15 karyawan tetap dan bekerja dengan lebih dari 450 supir Ojek di Jakarta.
Selepas itu, giliran Bro Arief Munandar yang memberikan tips-tips serta pengalamannya dalam melakukan jualan secara online.Sementara itu, Bro Aidil Akbar yang juga merupakan pakar manajemen keuangan, mempresentasikan kesalahan-kesalahan apa saja yang sering dilakukan oleh orang yang baru merintis sebuah usaha.
Selepas diskusi “Be a Newbie Entrepreneur” selesai, giliran Tim Technical Service PT. AHM memaparkan bagaimana teknologi injeksi yang diusung oleh Honda. Tak kalah seru dengan sesi pertama, sharing seputar motor Honda ini juga menimbulkan antusias yang cukup tinggi dari para peserta. Hal itu terbukti dari banyaknya pertanyaan yang dilontarkan kepada pembicara pada waktu itu. Guna mengapresiasi respon luar biasa dari komunitas Honda tersebut, AHM membagikan beberapa voucher dan souvenir khusus kepada para peserta yang bertanya dan menjawab pertanyaan.
Menjelang akhir silaturahmi para komunitas Honda dalam acara Kaskus The Lounge tersebut, Ernest Prakasa dari Stand Up Comedy tampil dengan lawakan-lawakan cerdasnya. Ernest yang juga pernah berprofesi sebagai penyiar di salah satu radio di Bandung ini, sukses mengocok perut para peserta yang hadir malam hari itu.
Sekitar pukul 21.00 WIB, acara ditutup dengan pembagian Doorprize 2 buah helm dari Honda kepada para pemenang kuis di Twitter pada awal acara. Sebelum pulang, sebagai kenang-kenangan, para komunitas Honda yang hadir pada waktu itu berfoto bersama dengan panitia penyelenggara dan beberapa perwakilan PT. AHM. Info Selengkapnya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar