Jumat, 28 September 2012
AHM Gelar Kontes Layanan Honda Nasional 2012
Jakarta-PT Astra Honda Motor (AHM) kembali mengadakan kontes layanan antar Front Line People (FLP) Honda tingkat nasional sebagai bagian dari upaya memberikan layanan terbaik untuk konsumen.
Kontes Layanan Honda Nasional 2012 ini berlangsung mulai 23-27 September. Adu keterampilan dalam memberikan layanan terbaik untuk konsumen Honda ini memasuki penyelenggaraan yang keenam sejak pertama kali digelar pada tahun 2007.
Mengusung tema ”Satu Hati untuk Indonesia,” tahun ini kontes layanan dibagi dalam tiga kategori yaitu Front Line People (FLP), Delivery Man, dan Pimpinan Jaringan Honda di seluruh Indonesia. Kategori FLP diikuti oleh Sales Counter, Salesman, Front Desk Officer, Salesman Part, dan Sales Counter Part. Adapun kategori Delivery Man diikuti oleh para petugas yang biasa mengantarkan motor ke konsumen sedangkan kategori Pimpinan Jaringan terdiri dari penanggung jawab di showroom, AHASS, maupun Honda Exclusive Parts Shop (HEPS).
Secara keseluruhan jumlah peserta tiga kategori pada Kontes Layanan Honda Nasional 2012 ini tercatat sebanyak 109 peserta yang berasal dari 29 Main Dealer Honda di Indonesia. 59 orang di antaranya berkompetisi pada kategori FLP setelah mereka berhasil mengalahkan 49.819 peserta kontes FLP di tingkat Main Dealer. Sebanyak 26 Delivery Man dan 24 orang kategori Pimpinan Jaringan juga ikut berlomba setelah sebelumnya menyisihkan 1.694 Delivery Man dan 4.193 Pimpinan Jaringan peserta kontes di tingkat Main Dealer.
Dalam kontes ini, AHM menyediakan total hadiah senilai kurang lebih 125 Juta dalam bentuk 3 unit sepeda motor dan piala bergilir untuk juara terbaik dari tiap kategori, serta wisata ke Singapura, tropi, piagam penghargaan dan perangkat elektronik untuk para pemenang 1, 2 & 3.
Untuk menentukan pemenang, panitia merumuskan beberapa poin penilaian. Penilaian dilakukan terhadap beberapa aspek yaitu pengetahuan, ketrampilan, dan sikap dalam melayani konsumen. Adapun metode penilaian terdiri dari tes teori, praktek, pengamatan kepribadian dan survei lapangan.
Untuk kategori Pimpinan Jaringan, penilaian dilakukan dengan memperhatikan faktor kepemimpinan, manajemen outlet, pengembangan dan inovasi yang dilakukan di daerahnya masing-masing.
Istiyani Susriyati, General Manager Honda Customer Care Center (HC3) AHM mengatakan Delivery Man, FLP, dan pimpinan jaringan memiliki peranan yang sangat vital dalam membantu perusahaan memberikan layanan yang terbaik kepada konsumen
Penyelenggaraan kontes tahun ini diharapkan dapat memberikan apresiasi & motivasi kepada karyawan dan pimpinan yang berada pada garda terdepan dalam upaya pemberian layanan terbaik kepada pelanggan. Dengan layanan yang memuaskan, pelanggan diyakini akan kembali datang dan tetap setia pada produk serta layanan AHM dan jaringannya, kemudian akan mereferensikan produk dan layanan Honda kepada pihak lain.
“Secara tidak langsung peserta kontes ini juga berkontribusi membantu perusahaan mempertahankan predikat sebagai market leader pasar motor nasional,” ujarnya
Berikut nama-nama pemenang Kontes Layanan Honda Nasional 2012 :
Pimpinan Jaringan:
Juara 1 Katarina Suryono Perwakilan Main Dealer Mitra Pinasthika Mulia
Juara 2 Hendra Dwi Darmo Perwakilan Main Dealer HSO Semarang
Juara 3 Herman Prabowo Perwakilan Main Dealer Semoga Jaya
Frontline People:
Juara 1 : Tri Agus Setiawati Perwakilan Main Dealer Tunas Dwipa Matra
Juara 2 : Ayu Tri Puspitasari Perwakilan Main Dealer HSO Semarang
Juara 3 : Siti Fatimah Perwakilan Main Dealer Asia Surya Perkasa
Harapan 1 : Ruth Mega Viani Perwakilan Main Dealer HSO Semarang
Harapan 2 : Taufik Hermawan Perwakilan Main Dealer HSO Semarang
Harapan 3 : Sonny Asmara Perwakilan Main Dealer HSO Denpasar
Deliveryman:
Juara 1 : Yohannes Waluyo Perwakilan Main Dealer Daya Adicipta Mustika
Juara 2 : Furgon Perwakilan Main Dealer HSO Semarang
Juara 3 : Bismardi Perwakilan Main Dealer Menara Agung
Info Selengkapnya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
BalasHapusJangan berhenti untuk terus berkarya, semoga kesuksesan senantiasa menyertai kita semua.
keep update!Harga Honda CB150R