Rabu, 09 Januari 2013
AHM Sumbangkan 20 unit Sepeda Motor untuk SMK di Sumut
Medan - Dalam rangka mendukung pengembangan keterampilan otomotif di kalangan generasi muda, PT Astra Honda Motor (AHM) mendonasikan 20 unit sepeda motor dan 10 unit engine untuk 10 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di wilayah Sumatera Utara.
Penyerahan bantuan ini dilakukan bertepatan dengan hari ulang tahun kota Serdang Bedagai ke-9 yang jatuh pada Senin, 7 Januari 2012. Acara yang berlangsung di areal Lapangan Eks MTQ, Desa Melati 1, Kecamatan Pegajahan ini dihadiri oleh Plt Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho, Bupati Serdang Bedagai Tengku Erry Nuradi serta jajaran manajemen AHM dan CV. Indako Trading Co, selaku main dealer Honda wilayah Sumatera Utara.
Head of Corporate Communication AHM Kristanto mengatakan penyerahan bantuan unit engine dan sepeda motor ini merupakan salah satu bagian dari dukungan perusahaan terhadap kemajuan dunia pendidikan yang dilakukan melalui pengembangan Kurikulum Teknik Sepeda Motor Honda (KTSM Honda) untuk SMK.
Pengembangan KTSM Honda ini merupakan bagian dari upaya AHM dalam mendukung implementasi kebijakan pemerintah tentang adanya kerjasama SMK dengan Dunia Usaha dan Industri (DUDI) seperti yang tertuang dalam Keputusan Mendikbud Nomor 0490/1992. Dengan kurikulum ini, perusahaan berharap dapat berkontribusi meningkatkan kesesuaian program SMK dengan kebutuhan dunia kerja (link and match program) .
“Kami berharap bantuan ini akan bermanfaat untuk medukung pelaksanaan praktik KTSM Honda di setiap SMK sehingga generasi muda Indonesia dapat menunjukkan kompetensinya di dunia usaha, khususnya di industri otomotif roda dua,” ujarnya.
KTSM Honda ini dirumuskan dengan memadukan Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar (SK-KD) yang dikeluarkan Dinas Pendidikan dengan materi Pelatihan Mekanik Tingkat 1 (PMT1) Honda yang juga menjadi materi pelatihan dan uji kompetensi mekanik di bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS). Dengan materi KTSM Honda ini, diharapkan pembelajaran tentang teknik sepeda motor terhadap siswa SMK yang menerapkan kurikulum ini akan lebih terarah sebagai mekanik yang berkualitas.
Secara nasional, pengembangan KTSM Honda untuk SMK ini memasuki tahun ketiga. Sebelumnya, program ini diterapkan di beberapa SMK di wilayah Jabotabek, Aceh, Batam, Bukit Tinggi, Payakumbuh, Banjar Baru, Pinrang (Sulsel), Pontianak, Semarang, Surabaya, Bandung, Kuningan, Lampung, dan Jayapura.
Untuk mendukung implementasi program ini di wilayah Sumatera Utara, CV. Indako Trading Co. telah melakukan beberapa program seperti pelatihan untuk Guru-guru SMK dan sinkronisasi kurikulum teknik sepeda motor Honda. Main dealer Honda untuk kawasan Sumatera Utara ini juga mempersiapkan siswa magang di AHASS, membantu merenovasi tempat praktek siswa, dan memberikan perlengkapan perbengkelan sesuai standar minimal AHASS, dan buku pedoman reparasi dan Parts Catalog.
“Kami berusaha dapat mengantarkan generasi muda untuk mewujudkan mimpi mereka di bidang teknik otomotif. Kami berharap bantuan ini dapat menambah semangat para pelajar dalam melakukan praktek teknik sepeda motor Honda di sekolahnya “ ujar Min Hian, Technical Service Manager CV. Indako Trading Co. Info Selengkapnya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar