Senin, 16 April 2012

Tiga Bulan, AHM Tembus 1.063.695 Unit


JAKARTA
– PT Astra Honda Motor (AHM) sukses mengakhiri kuartal pertama 2012 dengan mendominasi pasar sepeda motor Indonesia. AHM merebut pangsa pasar 55 persen dengan menjual 1.063.695 unit sepeda motor.

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), sepanjang Januari-Maret 2012 tahun ini, AHM berhasil mencatat pertumbuhan signifikan. Tercatat pertumbuhan sebesar 7,5 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada 2011 lalu dengan penjualan 989.862 unit.

Penjualan Honda ini terhitung naik bila dibandingkan dengan pertumbuhan pasar nasional yang menurun. Pada kuartal pertama, total penjualan sepeda motor nasional tercatat 1.931.677 unit atau turun 2,7 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu atau sebesar 1.985.800 unit.

Deputy General Manager Sales Division AHM Thomas Wijaya mengungkapkan pertumbuhan penjualan Honda pada kuartal pertama ini positif. Selain itu, semakin memperlebar selisih dengan pesaing terdekat dengan selisih pangsa pasar 18 persen.

“Terima kasih atas kepercayaan konsumen terhadap produk motor dan layanan purna jual Honda yang menjadi kunci utama pencapaian ini. Kami senantiasa berusaha meningkatkan kepuasan konsumen dalam setiap pencapaian,” ujar Thomas Wijaya. Info Selengkapnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar