Rabu, 25 Januari 2012
Honda VTR250, Komuter Sporty yang Diisukan Akan ke Tanah Air
Honda terus menambah line up motor untuk tahun 2012 di Australia. Setelah meluncurkan beberapa skuter matik dan motor cruiser beberapa waktu lalu, kini Honda menghadirkan motor sport yang dipercaya mampu menemani CBR250R di kelasnya.
Dilaporkan laman Motorcycles Honda Australia beberapa waktu lalu, Honda siap mengaspalkan VTR250 dengan chassis super ringan dan handling yang luar biasa sempurna. Motor yang selintas mirip Honda Tiger di Tanah Air ini mengusung mesin V-twin DOHC 4-tak 90 derajat. Dipadukan dengan teknologi PGN-FI besutan Honda, motor ini dijamin semakin bandel di jalanan namun tetap ramah lingkungan.
“Jok Honda VTR250 sengaja kami desain khusus sedikit lebih rendah guna menawarkan stabilitas ketika berkendara dengan motor ini. Selain itu, styling motor juga begitu penting buat kami, sehingga muncullah bentuk motor naked yang sporty ini,” ujar rilis yang dikeluarkan oleh Honda, dikutip dari laman motorcycle.honda.com.au.
Menariknya, motor sport ini banyak diperbincangkan akan masuk pasar di Tanah Air seiring rencana Honda di Indonesia untuk meluncurkan 7 varian anyar pada 2012 ini. Meskipun hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari perusahaan, sepertinya Honda VTR250 ini mampu menjadi rival utama merk lain di kelas 250cc. Info Selengkapnya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar